Wawasan Umum

Serupa Tapi Tidak Sama, Ini Bedanya FF versi Original dan FF Max

freefire max perbandingan

Siapa yang tidak kenal game Free Fire? Pasti Kamu juga mengenalnya dan mungkin sudah sering memainkannya. Apalagi, game ini memiliki jumlah pemain lebih dari 32 juta di Indonesia. Karena daya tariknya yang begitu besar, Garena sebagai developernya melakukan upgrade dengan merilis Free Fire Max.

Lantas, apa saja Persamaan dan Perbedaan FF Original dan FF Max pada game rilisan Garena ini? Manakah yang lebih baik untuk dimainkan? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

7 Perbedaan Game Free Fire Original dan Game Free Fire Max

perbedaan freefire

Persamaan dan Perbedaan FF Original dan FF Max perlu Kamu ketahui sebelum memainkannya. Hal ini karena meski kedua game tersebut merupakan rilisan pihak Garena, namun sebenarnya kedua game tersebut memiliki beberapa perbedaan yang cukup menonjol. Perbedaan kedua jenis game tersebut, antara lain sebagai berikut :

1. Free Fire Max Grafis Dan Audionya Lebih Baik

Jika dulu Free Fire sering diejek karena memiliki visual grafis yang lebih buruk jika dibandingkan PUBG Mobile atau COD Mobile, kini Free Fire Max hadir dengan kualitas grafis yang mumpuni.

Kualitas grafis FF Max jauh lebih detail dan juga terlihat realistis karena menggunakan hardware smartphone yang jauh lebih canggih dan bertenaga. Oleh karena itu, jika akan mengunduhnya maka dibutuhkan smartphone dengan spesifikasi yang lebih tinggi.

2. Ukuran Game Free Fire Max Tiga Kali Lebih Besar

Karena FF Max memiliki kualitas grafis yang lebih detail dan terlihat realistis maka ukuran gamenya pun melonjak tiga kali lipat dibanding ukuran sebelumnya. Bila sebelumnya ukuran FF hanya 500 MB, namun versi FF Max mencapai 1,5 GB atau lebih ukurannya.

3. FF Max Sumber Dayanya Lebih Tinggi

Karena FF Max memiliki visual grafis yang lebih detail dengan ukuran game tiga kali lipat jika dibanding versi originalnya, maka penggunaan sumber daya pada smartphone pun semakin meningkat. Hal ini bukan hanya berimbas pada baterai yang mudah boros namun juga diperlukan spek CPU, RAM, dan GPU yang mumpuni.

4. Penambahan Draw Distance pada FF Max

Draw Distance merupakan jarak maksimal pemain dapat melihat objek menggunakan tiga dimensi. Dengan adanya fitur tersebut, pemain akan lebih mudah melihat titik keberadaan musuh di peta sehingga lebih mudah melakukan penyerangan.

Selain menguntungkan secara visual, penambahan fitur ini juga sangat berpengaruh terhadap jalannya perlandingan karena memiliki visual yang lebih baik.

5. Mode baru Craftland

Craftland merupakan fitur yang ditambahkan agar pemain bisa membuat atau merancang sebuah peta bahkan memainkannya bersama teman sebagai bentuk kreatifitas. Dengan peta tersebut, pemain dapat mengatur tata letak barang yang bisanya ditemukan pada peta.

Misalnya saja; peletakan container, bus bekas, mobil, dan bangunan lainnya. Setelah peta selesai dibuat, pemain juga bisa membagikan map tersebut kepada pemain lainnya sebagai bentuk dukungan.

6. Tampilan Lobi yang Berbeda

Tampilan lobi FF Max memiliki efek 3D yang jauh lebih nyata dan hidup. Selain itu, karakter pada FF Max dapat berjalan dengan kualitas animasi yang lebih hidup jika dibandingkan dengan versi originalnya.

7. Penambahan Berbagai Fitur Di FF Max

Persamaan dan Perbedaan FF Original dan FF Max bisa juga dilihat dari fiturnya. Beberapa fitur terbaru yang ditambahkan pada FF Max adalah: grafik ultra HD, Scope 8x, Map baru, Item baru, control yang lebih mudah, gameplay lebih cepat, dan juga perbaikan bug di dalam permainannya.

Persamaan Fire Free Original dengan Free Fire Max

Persamaan dan Perbedaan FF Original dan FF Max

Bagi gamer memang perlu mengenal apa saja Persamaan dan Perbedaan FF Original dan FF Max yang baru rilis ini. Pada penjelesan di atas telah dijelaskan beberapa perbedaan FF Max dari versi originalnya. Namun FF Original dan FF Max juga memiliki beberapa kesamaan, diantaranya adalah :

  • Developer yang sama => Free Fire dan Free Fire Max sama-sama dikembangkan oleh satu server yang sama yakni Garena Official
  • Bisa mabar => Kamu masih bisa mabar di Free Fire Max dengan Free Fire Originalnya. Misalnya saja, ketika Kamu bermain Free Fire Max dan temanmu main di Free Fire biasa nantinya masih bisa bertemu untuk melakukan mabar.
  • Event yang diselenggarakan => Event yang diselenggarakan oleh Free Fire Original masih dapat ditemui pada Free Fire Max, dan begitupun sebaliknya.
  • Mata uang yang sama => Baik Free Fire maupun Free Fire Max menggunakan Diamond sebagai mata uang virtualnya dalam pembelian berbagai item primum yang ada.
  • Menyediakan diamond gratis => Free Fire dan Free Fire Max sama-sama menyediakan diamond gratis bagi para pemain setelah mengikuti event tertentu.
  • Bisa dapat koin emas gratis => Kedua game tersebut memiliki misi tertentu yang harus diselesaikan oleh pemain jika ingin mendapatkan koin emas gratis.
  • Genre yang sama => Persamaan FF Original dan FF Maxsama-sama game yang bergenre Battle Royale yang dirilis di Indonesia.
  • Memiliki elemen yang sama => Gameplay dan juga elemen yang diusung pada FF Max masih sama dengan FF Originalnya
  • Bisa bemain satu arena => Dengan melakukan sinkronisasi akun pada kedua game tersebut, pemain Free Fire dan Free Fire Max dapat bermain dalam satu arena yang sama karena adanya teknologi
  • Data pemain => Data pemain yang ada di game Free Fire dan juga progress game seperti item yang telah diperoleh dapat digunakan pada game Free Fire Max.
  • Banyak kegiatan dalam game yang sama => Kegiatan di dalam game mulai dari gerakan berlari, merangkak, melompat yang dilakukan oleh karakter masih bisa ditemui pada game Free Fire Max.
  • Penggunaan akun yang sama => Pemain yang sudah memiliki akun pada FF Original dapat digunakan pada FF Max.

FF Original dan FF Max dengan Visual dan Fitur yang Berbeda

Persamaan dan Perbedaan FF Original dan FF Max

Persamaan dan Perbedaan FF Original dan FF Max bisa jadi referensi bagi gamer yang ingin mengembangkan permaiannya. Pada dasarnya, kedua game tersebut memiliki fitur dan juga gameplay yang sama dengan versi originalnya. Hanya saja, peningkatan grafis, efek animasi, serta audio pada game FF Max jauh lebih ditingkatkan dibanding FF Original.

Hal ini selain sebagai bentuk pelayanan yang optimal pihak developer kepada para penggemarnya juga agar Free Fire Max dapat bersaing dengan game-game lainnya. Meski keduanya menggunakan perangkat yang berbeda, namun pada dasarnya masih menggunakan server yang sama.

Oleh karena itu, pemain Free Fire Max tetap bisa bertemu dengan pemain Free Fire Original jika telah mencapai rank atau kasta tertentu. Perubahan FF Original menjadi FF Max tidak akan menyulitkan pemain untuk memainkannya. Kamu hanya perlu melakukan login dengan akun yang sama namun dalam versi yang berbeda.

Itulah beberapa pembahasan mengenai Persamaan dan Perbedaan FF Original dan FF Max yang dapat Kamu gunakan sebagai referensi sebelum memainkannya. Jika ditanya mana yang terbaik untuk dimainkan, tentu saja hal ini bergantung pada selera masing-masing pemain. Pasalnya, masing-masing pemain memiliki pendapat sendiri mengenai kedua game tersebut. Kedua game tersebut tentu memiliki kelebihan dan kelebihannya masing-masing.

Jika Kamu ingin mendapatkan pengalaman bermain yang lebih seru pada kedua game tersebut maka perlu melakukan pengisian voucher game. Pembelian voucher game dapat dilakukan melalui Ratushop.id.

Ratushop menyediakan berbagai macam voucher game mulai dari Free Fire, PUBG, Mobile Legend, Royal Domino, Ragnarok Origin, dan masih banyak yang lainnya.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *